pengalaman menggunakan ileraning.me di kampus Raharja

Dear MITers,

Nama Saya Rizal Fitrah Nugraha, mahasiswa Magister angkatan ke dua di Green Campus Raharja, pada mata kuliah Advanced Mastering in Information Teknologi (MIT) dengan dosen Bapak Ir. Untung Rahardja M.T.I.

Penggunaan ilearning dalam kegiatan belajar dan mengajar merupakan pengalaman pertama saya, khususnya ilearning di kampus raharja http://www.raharja.ac.id yang diperkenalkan oleh Bapak Untung Raharja, karena ini merupakan pengalaman pertama sudah barang tentu ada kesulitan dalam mengikuti dan mengaplikasikan program tersebut. Akan tetapi dengan semangat dan motivasi dari diri sendiri dan juga bantuan kawan-kawan, akhirnya sedikit demi sedikit kesulitan tersebut dapat dikurangi.

ilearning merupakan suatu metode sistem pembelajaran yang diterapkan oleh Perguruan Tinggi Raharja untuk memudahkan pengelolaan dan meningkatkan kepuasan pelayanan kepada sivitas akademika di Perguruan Tinggi Raharja,

Sistem Arsitektur pada Perguruan Tinggi Raharja terdiri dari 10 (sepuluh) pilar IT iLearning, meliputi:

1. iRme (iLearning Raharja Multimedia e-Portfolio)adalah media penyimpanan CV Pribadi Raharja dalam bentuk online (e-portfolio)

2. Rinfo (Email Raharja.info) adalah layanan komunikasi email (Why Rinfo) yang disediakan oleh Perguruan Tinggi Raharja untuk semua Pribadi Raharja, alat komunikasi utama dan paling vital untuk para Pribadi Raharja.

3. iDu (iLearning Education) merupakan sistem pembelajaran yang baru di kembangkan oleh perguruan tinggi raharja secara online untuk memudahkan civitas kampus dan mahasiswa dalam menjalankan perkuliahan.

4. iRan (iLearning Raharja Ask & News) adalah media aplikasi yang dirancang untuk memberikan layanan informasi, kejadian, pengetahuan atau peristiwa umum, maupun khusus di Perguruan Tinggi Raharja.

5. iDuHelp! adalah pelayanan yang disediakan oleh Perguruan Tinggi Raharja untuk melayani kebutuhan dan memberikan kepuasan kepada Pribadi Raharja yang meliputi, menjawab pertanyaan-pertanyaan atau memberikan informasi, dan penanganan keluhan-keluhan yang berhubungan dengan TPi ataupun kegiatan kampus yang sesuai dengan ruang lingkup.

6. Widuri (Wiki iDu Raharja iLearning) adalah media sharing dan kolaborasi yang disediakan oleh Perguruan Tinggi Raharja yang bisa digunakan oleh seluruh Pribadi Raharja. Widuri bisa digunakan untuk membuat laporan penelitian, CV, dan keperluan lainnya yang nantinya bisa menjadi sarana kolaborasi. Read more

7. Rooster (Role Online System Ticketing Raharja) merupakan sebuah sistem pelayanan informasi dengan menggunakan tiket online yang akan diberikan kepada pihak yang terkait, agar dapat memberikan informasi yang cepat, tepar dan akurat. ROOSTER ini telah digunakan pada perguruan Tinggi Raharja yang bertujuan untuk menunjang sistem pelayanan chat online dan offline yang ada pada Perguruan Tinggi Raharja, salah satu contohnya adalah pelayanan iDuHelp! yang sedang berjalan saat ini.

8. Magics (Multimedia Audio Gallery iLearning Community and Services) adalah media penyimpanan gambar, podcast dan video untuk menunjang kegiatan belajar mengajar.

9. iMe (iLearning Media) adalah ada official portal blogging yang dipersembahkan untuk Pribadi Raharja dan setiap Pribadi Raharja akan mendapatkan subdomain sebagai media dokumentasi segala bentuk aktifitas tridarma.

10. iSur (iLearning Survey) iSur (Why iSur) adalah sistem survey berbasis web yang digunakan untuk Pribadi Raharja melakukan survey kegiatan penelitian dan kegiatan akademik lainnya secara online.